gunungsari.web.id
Tiyuh Gunung Sari, 23/9/25 – Pemerintah Tiyuh Gunung Sari melaksanakan Musyawarah Tiyuh (Musti) Tahun 2025 bertempat di Balai Tiyuh Gunung Sari. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepalo Tiyuh beserta perangkat, Badan Permusyawaratan Tiyuh (BPT), lembaga desa, tokoh masyarakat, perwakilan perempuan, pemuda, serta unsur masyarakat lainnya.
Musyawarah Tiyuh ini digelar sebagai wadah partisipasi masyarakat dalam perencanaan pembangunan desa, sekaligus menyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Tiyuh) Tahun Anggaran 2026. RKP Tiyuh merupakan dokumen perencanaan tahunan yang menjadi pedoman dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Tiyuh (APBTiyuh).
Dalam sambutannya, Kepalo Tiyuh Gunung Sari Bapak Syahrudi menegaskan pentingnya Musti sebagai forum demokrasi di tingkat desa.
“RKP Tiyuh bukan hanya dokumen administrasi, tetapi arah pembangunan desa selama satu tahun. Karena itu, semua usulan dan aspirasi warga harus kita tampung, lalu disesuaikan dengan prioritas pembangunan dan kemampuan anggaran,” ujarnya.
Beberapa usulan yang mengemuka dalam forum antara lain bidang pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, pemberdayaan ekonomi masyarakat, serta penguatan kegiatan kepemudaan dan pemberdayaan perempuan.
Ketua BPT Tiyuh Gunung Sari Furkon menambahkan bahwa hasil Musti akan menjadi dasar perumusan prioritas pembangunan desa.
“Kami berharap masyarakat terus terlibat aktif, sehingga program yang direncanakan benar-benar menyentuh kebutuhan warga,dan partisipasi masyarakat adalah kunci berjalannya RKPTiyuh ini” katanya.
Musyawarah Tiyuh 2025 ditutup dengan kesepakatan bersama antara Pemerintah Tiyuh, BPT, dan masyarakat mengenai prioritas kegiatan yang akan dituangkan dalam RKP Tiyuh Tahun Anggaran 2026. Selanjutnya, hasil musyawarah ini akan ditindaklanjuti melalui penyusunan rancangan RKP Tiyuh oleh tim penyusun, sebelum ditetapkan menjadi dokumen resmi tiyuh.
Dengan semangat kebersamaan masyarakat Tiyuh Gunung Sari siap untuk melangkah menuju pembangunan yang lebih baik di tahun 2026 mendatang.
#SMARTVILLAGELAMPUNG
#GUNUNGSARIBERJAYA
#MAJUMANDIRIAMANSEJAHTERA